Ticker

10/recent/ticker-posts

Main Game saat Jam Belajar, 54 Pelajar Diciduk Satpol PP Padang

Satpol PP Padang amankan pelajar yang tengah asik bermain game di jam belajar

PADANG, LENSA KABAR.com -Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang mengamankan 54 orang pelajar yang bolos saat  jam belajar di kawasan Gunung Pangilun, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, Jumat (12/5/2023). Pelajar tersebut tengah asik bermain di game station.
 
"54 orang pelajar bolos dan berhasil dijaring di Game Stasion dan tempat main Biliard," kata Kasatpol PP Padang Mursalim.
 
 
Mursalim mengatakan, pelkajar yang diamankan, selanjutnya dibawa Ke Mako Satpol PP, untuk diproses dan pembinaan lebih lanjut, selain itu pihak orang tua serta pihak sekolah mereka juga turut dipanggil oleh Pol PP Padang.
 
 
"Kita lakukan pengawasan untuk antisipasi tawuran yang kerap terjadi,"katanya.
 
 
Mursalim menegaskan, akan melakukan panggilan terhadap pengelola Game Center dan Pusat Kegiatan Olahraga tersebut.
 
 
"Kita akan Panggil dan berikan tindakan tegas terhadap pengelola Game center serta Pusat Kegiatan Olahraga yang memfasilitasi pelajar untuk bermain disaat jam pelajaran sedang berlangsung," katanya.
 
 
Mursalim mengimbau para orang tua agar lebih intens mengawasi anak-anaknya sehingga tidak keluyuran di jam sekolah, begitu juga dengan pihak sekolah agar siswanya tidak bolos dan berada di Game Station maupun di tempat biliard.
 
 

Posting Komentar

0 Komentar